Selasa, 24 Maret 2015

MESIN - MESIN KANTOR LISTRIK

MESIN-MESIN KANTOR LISTRIK
1.    MESIN KETIK LISTRIK

Mesin ketik listrik merupakan mesin tik yang cara kerjanya digerakkan dengan mempergunakan tenaga listrik dan tenaga manusia. Karena cara menggunakannya membutuhkan tenaga listrik dan tenaga manusia maka bentuk dari mesin ketik ini juga berbeda dengan mesin ketik manual yang biasa kita lihat. Pada mesin ketik listrik sistem batang huruf yang bergerak adalah gandaranya, dan huruf-hurufnya tetap di tempat. Sedangkan mesin ketik listrik sistem bola huruf yang bergerak adalah bola hurufnya dan gandaran tetap di tempat. Keuntungannya menggunakan mesin tik listrik sistem bola huruf, kecepatannya dapat ditingkatkan dan bola hurufnya dapat ditukar tipe huruf yang lain. Mesin ketik listrik dengan sistem batang huruf merupakan mesin ketik elektrik yang mirip dengan mesin ketik biasa (mesin ketik manual) yang tuts atau tombol hurufnya dipasang pada ujung-ujung batang yang disusun rapi. Tetapi untuk pengoperasiannya dibantu oleh tenaga listrik yaitu dengan adanya tombol salar (on-off switch). Diantaranya adanya tuts untuk mengembalikkan gandaran (return key) dan pada tuts khusus untuk menaikkan kertas.

2.    MESIN HITUNG LISTRIK

Berfungsi untuk melakukan operasi hitung penjumlahan, pengurangan, perkalian dan pembagian. Komponen mesin – mesin jumlah listrik dan tugas jari-jari dalam menggunakan mesin jumlah listrik.
Ciri-cirinya :
·         Komponen dan cara kerjanya mekanis.
·         Tenaga penggeraknya menggunakan tenaga listrik.
·         Kertas yang digunakan adalah kertas hitung 6,8 cm.
·         Tampa tombol On-off.
·         Pada monitor/indikator hanya tampak jumlah digit.
Kerangka
o   Kabel listrik dan steker.
o   Penutup mesin.
o   Monitor/Display (indicator)
o   Papan kunci
§  Kunci angka (0 – 9)
§  Kunci total ( * )
§  Kunci Subtotal ( < > )
§  Kunci kurang, tambah, kali, bagi (-), (+), (x), (:)
§  Kunci pengulang (R = repeat key)
§  Kunci penghapus (C = clear key)
§  Kunci Pemundur (>)
§  Kunci tanda (< atau #)
§  Kunci tidak mencetak
o  Pencetak dengan komponen
§  Balok kertas
§  Pemotong kertas
§  Kertas hitung
§  Pembebas kertas
§  Tombol penggulung kertas
§  Tangkai pemegang kertas rol.

3.    MESIN STENSIL LISTRIK

Berfungsi sama seperti mesin stensil manual, yaitu untuk menggandakan warkat dengan sheet stensil. Penggunaan mesin stensil listrik memiliki beberapa keuntungan (dibanding dengan mesin stensil manual) antara lain :
Ø  Hasil penggandaan tampak lebih bagus.
Ø  Pengoperasian mesin lebih mudah.
Ø  Tinta yang digunakan lebih irit.
Ø  Tenaga yang diperlukan lebih ringan.
Mesin stensil listrik dengan sistem elektronik memiliki beberapa kelebihan antara lain :
ž  Penggadaan dapat menggunaan kertas double folio/kuarto.
ž  Dilengkapi dengan lampu-lampu penunjuk operator, hingga memudahkan dalam pengoperasiannya (Gestetner 4170).
ž  Panel Board yang menyatu, hingga memudahkan operator.
ž  Sheet stensil bekas pakai secara otomatis akan masuk kedalam.
ž  Memasang dan melepaskan sheet stensil secara otomatis sehingga tangan operator tidak kotor.
Adapun tombol-tombol penting pada mesin stensil ini adalah sebagai berikut :
·         Tombol star dan stop
·         Penghitung (counter)
·         Penyetop pemasukan kertas
·         Pengatur pemasukan kertas
·         pengatur kecepatan cetakan
·         pengaturan penyaluran tinta
·         Tombol pemberi tinta

4.    MESIN PENGHANCUR KERTAS

Mesi prnghancur kertas adalah sebagai alat pemusnah dokumen rahasia yang ramah lingkungan dengan kata lain tidak ribet dan dokumen tidak perlu di bakar sehingga akan menimbulkan polusi udara bagi lingkungan sekitarnya.
Cara menggunakan:
·         Siapkan mesin dan kertas yang akan dihancurkan, terlebih dahulu kita hilangkan paper klip dan staples yang ada pada kertas.
·         Masukkan kertas kedalam mesin, dan tekan tombol On agar mesin menyala dan siap memotong.
·         Setelah selesai tekan tombol Off ambil potongan kertas yang ada dalam kotak mesin untuk dibuang.

5.    MESIN PEMBUKA SURAT

Mesin pembuka surat adalah sebuah alat yang berguna untuk mempermudah   seseorang dalam membuka amplop-amplop surat dengan cara memotong bagian pinggir sampul atau amplop surat tersebut.
Tentu saja mesin pembuka surat membutuhkan pembantu. Karena selain surat harus di urutkan terlebih dahulu berdasarkan ukuran. Tetapi ada mesin elektrik yang yang mempunyai tekhnologi tinggi karena mesin ini akan menyortir sendiri surat-surat yang akan di buka sesuai dengan ukuran dan beratnya.
Cara menggunakan mesin pembuka surat :
Mesin pembuka sampul surat beroperasi dengan suara yang tidak bisisng.Kita hanya tinggal menaruh tumpukan surat di atas baki yang telah tersedia dan kemudian mesin akan secara otomatis menyortir surat surat tersebut sesuai dengan ukuran dan beratnya,dan setelah itu mesin akan bekerja memotong bagian pinggir sampul dari surat-surat tersebut yang hany memakan waktu beberapa menit saja.Ini memjngkinkan untuk menghemat waktu anda dalam bekerja sehingga akan meningkkatkan produktifitas pekerjaan anda.Dan dengan mesin ini juga anda akan terhindar dari kerusakan-kerusakan surat yang anda akan buka.

Referensi :
Assegaf, Muhammad Widan. 2013, Teknologi perkantoran – mesin-mesin kantor, (online), (http://muhammadwildanassegaf.blogspot.com/2013/10/teknologi-perkantoran-mesin-mesin-kantor.html, diakses tanggal 19 Maret 2015 pukul 19.13 WIB)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar